Renungan Harian 11 Mei 2023 “Berdiam”

72

HIDUPKATOLIK.COM – Kis.18:23-28; Mzm.47:2-3, 8-9, 10; Yoh.16:23b-28

BERDOA dengan perantaran Kris-tus. “Sesungguhnya segala sesuatu yang kamu minta kepada Bapa, akan diberikan-Nya kepadamu dalam nama- Ku. Sampai sekarang kamu belum meminta sesuatupun dalam nama-Ku. Mintalah maka kamu akan menerima …” (Yoh. 16:23-24). Yesus menjaminkan yang memohon dengan perantaraan-Nya akan digenapi.

Orang beriman yakin bahwa doa adalah kekuatan dasyat yang dapat merubah dunia dan diri. Doa punya kuasa bila hati, pikiran, serta tindakan terarah kepada Kristus. Bila kita berdoa, hal yang penting diperhatikan adalah bahwa kasih Tuhan itu jauh lebih besar dari pada yang kita mintakan. Tuhan mengenal kita lebih baik. Tuhan tahu kebutuhan kita, tetapi Tuhan menghendaki agar kita berinisiatif memohon.

Yesus bersabda: “Aku meminta bagimu kepada Bapa sebab Bapa sendiri mengasihi kamu, karena kamu telah mengasihi Aku dan percaya bahwa Aku datang dari Allah” (Yoh. 16:27). Yang dibutuhkan dalam doa adalah iman, harap, dan kasih pada Tuhan dan sesama. Bukan kata-kata yang indah dan bertele-tele. Kunci doa adalah: “Doakan pekerjaanmu dan kerjakan doamu, doakan hidupmu dan hidupi doamu.”

Pastor Octavianus Situngkir, OFMCap Komisi Kateketik Keuskupan Agung Medan (KAM)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini