Uskup Sibolga dan Danrem Sepakat Tingkatkan Kerja Sama untuk Orang Muda dan Kebangsaan

189
Danrem 023/Kawal Samudera Kolonel Inf Lukman Hakim (kanan) dan Uskup Sibolga, Mgr. Fransiskus Tuaman Sasfo Sinaga.

HIDUPKATOLIK.COM – Danrem 023/Kawal Samudera Kolonel Inf Lukman Hakim menerima kunjungan Uskup Sibolga, Mgr. Fransiskus Tuaman Sasfo Sinaga di Ruang Serambi Kehormatan Makorem 023/KS, Sibolga – Sumatera Utara, Kamis (27/7/2023).

Mgr. Fransiskus didampingi oleh Vikep Pro Religius dan Tarekat Hidup Bakti Keuskupan Sibolga, Ignatius Purwo Suranto, OSC. Sementara Kolonel Inf Lukman Hakim didampingi Mayor Jhon Efendi Situmeang.

Mgr. Frans membuka pembicaraan dengan memperkenalkan diri sebagai Uskup Sibolga yang sudah dua tahun menjabat sebagai Uskup. Demikian halnya Komandan Korem 023/KS.

Danrem 023/Kawal Samudera Kolonel Inf Lukman Hakim (kanan) dan Uskup Sibolga, Mgr. Fransiskus Tuaman Sasfo Sinaga tampak sedang berbincang.

Uskup dan Danrem 023/KS membicarakan beberapa hal yang bisa dikerjakan bersama, secara khusus untuk pembinaan orang muda perihal wawasan kebangsaan dan bina mental.

Mgr. Fransiskus mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas penyambutan dirinya beserta rombongan.

Uskup menyampaikan gambaran umum wilayah kegembalaan Keuskupan Sibolga secara teritorial yang berada di beberapa Daerah Kabupaten dan Kota, dan pusat Keuskupan berada di Kota Sibolga.

Sementara Kolonel Inf Lukman Hakim mengucapkan terima kasih atas kedatangan Mgr. Fransiskus beserta rombongan.

Ia juga memperkenalkan dirinya yang baru bertugas di Korem 023/KS dan sekilas kegiatan seperti Aksi Sosial ke panti asuhan, Bina Bela Negara untuk para kaum muda, seminar perihal wawasan kebangsaan dan kegiatan lainnya.

Hadamean Tumanggor (Sibolga, Sumut)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini