Renungan Harian 13 Januari 2023 “Diampuni dan Disembuhkan”

310

HIDUPKATOLIK.COM – Pekan Biasa I. Ibr.4:1-5,11; Mzm.7 8:3, 4bc, 6c-7, 8; Mrk.2:1-12

PERCAYA secara pribadi dan ditopang oleh sesama akan membuahkan keselamatan. Inilah yang terjadi dalam renungan Injil hari ini yaitu penyembuhan orang lumpuh yang digotong sekelompok orang sampai membuka atap rumah dan menurunkan orang lumpuh itu tepat di depan Yesus. Melihat iman dan usaha mereka itu, Yesus menanggapi: “Hai anakKu, dosamu sudah diampuni!” (Mrk. 2:5).

Memang benar, bahwa iman, harapan mereka kepada Yesus dan kasih mereka kepada orang lumpuh itu membawa hasil luar biasa. Orang lumpuh sembuh. Orang lumpuh pun memperoleh double anugerah besar yaitu dosanya diampuni dan sakit lumpuhnya disembuhkan sehingga dapat berjalan dan membawa sendiri tempat tidurnya pulang. Memperoleh rahmat luar biasa yaitu sehat secara jasmani dan rohani.

Beriman kepada Yesus membawa keselamatan. Semakin kita beriman maka keperduliaan kita pun akan semakin hidup kepada sesama. Dimensi iman komunitas itu sangat menentukan hidup iman pribadi. Iman komunitas berfungsi sebagai ruang penyokong bagi bertumbuhnya iman tiap-tiap anggotanya. Iman kita semakin hidup bila ditopang dan disemangati oleh sesama kita.

Pastor Octavianus Situngkir, OFMCap Komisi Kateketik Keuskupan Agung Medan (KAM)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini