HIDUPKATOLIK.COM— Menurut CBCP News, Pontificio Collegio Filippino (PCF) di Roma mengkonfirmasi berita bahwa Kardinal Luis Antonio Tagle sembuh pada hari Rabu, 23/9.
Pastor Greg Gaston, Rektor PCF, mengatakan bahwa kesembuhan Kardinal Tagle sungguh merupakan kegembiraan yang besar bagi seluruh Gereja.“Tuhan ingin ia terus melayani di kantor Vatikan untuk Misi, untuk membawa Kabar Baik Tuhan tentang cinta, kegembiraan, perdamaian, keadilan, pengampunan dan rekonsiliasi – yang semuanya dibutuhkan dunia dengan cara khusus hari ini,” katanya.
Ia menambahkan, “Kami mendoakan yang terbaik untuk Kardinal Tagle dalam kunjungan singkatnya ke Filipina, untuk beristirahat sebentar dan bersama keluarganya di kampung halaman,” tambah Pastor Gaston.
Kardinal Tagle, Prefek Kongregasi Evangelisasi Bangsa-Bangsa, dinyatakan positif COVID-19 ketika ia tiba di Manila dari Roma pada 10 September untuk liburan singkat di akhir musim panas. Ia adalah kepala kuria Romawi pertama yang tertular virus. Kardinal Tagle diisolasi setelah dinyatakan positif terkena virus.
Pelaksana tugas Ketua Konferensi Waligereja Filipina (CBCP), Mgr Pablo David saat itu mengatakan kardinal Tagle dinyatakan negatif di Roma pada 7 September lalu diizinkan melakukan perjalanan ke Manila. “Kemungkinan besar, dia mungkin tertular COVID-19 tepat di bandara atau di pesawat,” katanya dalam sebuah pernyataan pada 12 September.
Prelatus Caloocan mengatakan Kardinal Chito, nama kecil Kardinal Tagle, pulang untuk mengunjungi orang tuanya yang sudah lanjut usia di Imus, Cavite, Filipina.