FX Damarjati: Beyond Fotografi

329
FX Damarjati. [Dok. Pribadi]

HIDUPKATOLIK.com – MENJADI jurnalis muda di salah satu koran di Yogyakarta sejak ia duduk di bangku SMA, FX Damarjati merasa fotografi sangat mengasyikan.

Semakin menikmati dan tertarik dalam dunia fotografi, ia memutuskan untuk mendaftarkan diri di Institut Seni Indonesia, Yogyakarta, jurusan fotografi. Selama berkuliah, ia kembali ditawarkan menjadi jurnalis di Kalimantan Timur. Ia pun menyanggupi dan menjalani profesi itu selama hampir dua tahun.

Namun, Damarjati akhirnya memilih pulang ke Yogyakarta untuk merampungkan studinya dan mengantongi gelar sarjana pada 2005. Saat, telah memperoleh gelar sarjana, ia pun hijrah dari kota gudeg ke Jakarta dan aktif di fotografi jurnalistik selain sebagai freelance fotografer.

Selain itu, ia juga ditawari sebagai tenaga pengajar di universitas swasta di Jakarta. Di tempat ia mengajar, ia juga mendirikan komunitas fotografi yang bertujuan untuk meningkatkan skill tambahan untuk mahasiswanya.

Keseriusannya dalam fotografi membawanya mendirikan sebuah galeri. Bersama dengan salah satu fotografer tradisional Ferry Ardianto, keduanya membuka galeri “Paramata” di bilangan Tebet, Jakarta Selatan pada April lalu.

Menurut Damarjati, fotografi dewasa ini bukanlah barang mewah, seperti saat ia belajar dulu, kini semua bisa membuat foto. “Fotografi sekarang sudah bukan fotografi biasa, tetapi beyond fotografi, artinya bukan lagi bicara masalah teknik, tetapi berbicara konten; Tradisi, budaya, dengan media fotografi,” tutur pria kelahiran Sleman, 8 April 1979 ini.

Di galerinya, Damarjati tak hanya menekankan tentang teknik semata, tetapi juga tentang konten.  Tak disangka ketika launching pertama galerinya, animo anak muda banyak yang datang untuk diskusi dan terinspirasi.

Sebagai orang Katolik, Damarjati berharap bisa menggerakan orang muda Katolik untuk mengeksplore tentang kekatolikkan melalui fotografi.

 

Marchella A. Vieba
HIDUP NO. 01 2019, 6 Januari 2019

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini