Kemuridan Bukan Soal Prestise

215
[dok.paroisse_saint..tropez.com]

HIDUPKATOLIK.com – Pesta St. Andreas, Rasul. Rm. 10:9-19; Mzm. 19:2-3,4-5; Mat. 4:18 -22

YAKOBUS dan Yohanes merupakan rekan dari Simon dan Andreas. Sangat mungkin mereka sedang menebarkan dan membereskan jala ketika Kristus pertama kali menghampiri mereka. Tuhan memakai perahu Simon, membuat mukjizat penangkapan.

Lalu, Ia memanggil Simon dan Andreas untuk mengikut Dia. Santo Andreas Rasul adalah salah satu dari murid-murid pertama yang dipanggil Tuhan. Panggilan kemuridan menuntut kesediaan mendengar dan melepaskan diri dari segala keterikatan dan kemapanan agar siap sedia dalam tugas perutusan.

Pilihan dan panggilan kemuridan bukan didasarkan pada status dan prestise melainkan pada keterbukaan, kesederhanaan, dan ketulusan untuk mau menjawab tawaran yang Tuhan berikan. Konsekuensi kemuridan ini menuntut setiap orang untuk berani meninggalkan segalanya.

“Lalu mereka pun segera meninggalkan jalannya dan mengikuti Dia” (Mat. 4:20). Setiap orang dipanggil untuk terlibat dalam misi dan karya Allah bagi keselamatan dunia. Keterlibatan dalam karya keselamatan Allah tidak terbatas untuk orang tertentu dan tempat tertentu saja.

Juga tidak hanya untuk manusia tetapi juga untuk seluruh dunia ciptaan-Nya. Keselamatan Allah bersifat universal dan berlangsung terus-menerus. Kita pun dipanggil untuk mewartakan dan membawa sukacita karya keselamatan Allah kepada semua orang dan segala makhluk.

 

Sr. Dr. Grasiana, PRR
Doktor Teologi Biblis dari Pontificio Universitas St Tomas Aquinas Angelicum Roma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini