Misa Pembukaan Rakornas Vox Point, Mgr Suharyo: Manusia memisahkan, Allah Menyatukan

354

HIDUPKATOLIK.com – MANUSIA itu memisah-misahkan, Allah itu mempersatukan. Hal ini disampaikan Mgr Ignatius Suharyo saat menyampaikan homili dalam Misa pembukaan Rakornas Vox Populi Institute Indonesia di Pusat Pastoral Keuskupan Agung Jakarta Wisma Samadi Klender, Jakarta Timur, 30/4.

Keadilan sosial terwujud dalam teladan yang terlihat dari kehidupan Gereja perdana. Umat di sekitar kehidupan para rasul, semua bertekun dalam pengajaran tentang cinta kasih. Meski begitu mereka dapat hidup rukun dan kebutuhan mereka tercukupi. “Inilah contoh nyata keadilan sosial,” ungkap Mgr Suharyo.

Uskup Agung Jakarta ini menambahkan, mengapa di Indonesia ada kekerasan yang sering kali diakibatkan perbedaan latar belakang, suku, dan terlebih agama. Untuk mewujudkan kerukunan dalam realitas bangsa yang bhinneka, tantangannya maha besar.

Misa Pembukaan Rakornas Vox Point di Wisma Samadi, Klender, 29/4. [Dok.Vox Point/Agung]
Dengan kekuatan kita sendiri kita tak akan mungkin menghadapi tantangan besar itu. Tetapi sekecil apapun yang dapat kita lakukan misalnya lewat Vox Point Indonesia ini pasti akan menjadi sumbangan yang besar. “Tentu gagasan seperti ini harus diterjemahkan dalam gerakan yang nyata.”

Perjalanan masih amat panjang, semoga persaudaraan akan tetap dijaga untuk semakin mewujudkan kehidupan bersama yang adil. Mgr Suharyo berharap lewat Vox Point akan muncul gerakan untuk terus merawat dan membumikan kebhinnekaan.

 

Antonius E. Sugiyanto

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini