Konsolidasi Pemuda Katolik di Bumi Andalas

216
Pengurus Pemuda Katolik Komcab Bukittinggi Sumatera Barat (Dok.Asta)

HIDUPKATOLIK.COM – KOMISARIAT Daerah (Komda) Pemuda Katolik Sumatera Barat terus berbenah. Setelah Komisariat Cabang (Komcab) Kota Padang dibentuk Juli silam, (baca:Gerak Cepat Pemuda Katolik Padang), kini Komcab Kota Bukittinggi. SMA Xaverius Bukittinggit, menjadi lokus sejarah pembentukan Komcab Kota Bukittinggi, Minggu 13/08. Pemuda Katolik memang merupakan nama baru di Bukittinggi. Meski demikian, orang muda Katolik yang menjadi peserta masa penerimaan anggota (mapemta) dan musyawarah komisariat cabang (muskomcab) berkomitmen untuk menggemakan organisasi yamg lahir 72 tahun silam ini.

Hal itu tampak dalam pernyataan Simon Sitanggang, ketua terpilih Komcab Bukittinggi. Via rilis tertulis, ia menyampaikan ada visi yang sangat besar yang harus dicapai dalam menghadirkan Pemuda Katolik di Bumi Londen Van Andalas ini. Kemelut peristiwa kehidupan berbangsa dan bernegara semakin hari semakin menuju puncaknya. Tidak sedikit riak-riak konflik hidup berbangsa dan bernegara yang bersinggungan dengan aspek keagamaan. “Hal ini juga terasa di Kota Bukittinggi sehingga dibutuhkan organisasi ini untuk menyiapkan kader-kadernya menjawab tantangan tersebut,” ujar Simon.

Keberadaan Pemuda Katolik di Kota Bukittinggi, lanjut Simon, bisa menjadi wadah yang bisa berguna bagi Gereja dan Tanah Air. Semuanya dimulai dengan pembenahan dari dalam organisasi, termasuk pengkaderan. Kekuatan kaum muda yang besar harus diberi landasan yang kuat. Landasannya ialah iman Kristiani yang teguh. Tentu dengan landasan iman yang kokoh tersebut akan semakin membuat dirinya semakin terarah mencintai Tanah Air.

Pengurus pusat sejak jauh-jauh hari, menegaskan agar pengkaderan yang terstruktur dan sesuai alur. Pun demikian dengan proses pembentukan Komcab Bukittinggi telah sesuai dengan ketentuan organisasi Pemuda Katolik yakni melalui mapemta dan setelahnya pelaksanaan muskomcab. Mapenta sendiri diikuti oleh 15 orang peserta dengan pemateri dari Pengurus Komda Sumatera Barat.

Sementara itu ketua terpilih Simon B. Sitanggang sendiri terpilih secara musyawarah mufakat dalam Proses Muskomcab dengan didampingi Martina Kusuma Putri sebagai Sekretaris Cabang untuk memimpin Pemuda Katolik Komcab Kota Bukittinggi Periode 2017-2020.
Asta –Pemuda Katolik
Editor: Edward Wirawan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini