Ormas Katolik Siap Bergandeng Tangan dengan Uskup Baru Sintang

98
Mgr Samuel Oton Sidin OFM Cap (Dok. OFM Cap)

HIDUPKATOLIK.COM – BERITA terpilihnya Pater Samuel Oton Sidin OFM Cap menjadi Uskup Sintang telah menjadi viral di lini media sosial Katolik. Mgr Samuel, hari ini, 21/12 resmi diumumkan Tahta Suci sebagai gembala baru Keuskupan Sintang. Beberapa Ormas Katolik menyambut kehadiran gembala baru ini.

Maskendari, Ketua Pengurus Pemuda Katolik Komda Kalimantan Barat mengirim ucapan selamat kepada bekas Provinsial OFM Kapusin Pontianak itu. “Mgr Samuel sudah membalas ucapan saya. Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan dan doa,” tulis Maskendari dalam pesan singkatnya kepada HIDUP.

Maskendari bersyukur atas pengangkatan Mgr Samuel menjadi Uskup Sintang. Doa umat Keuskupan Sintang akan hadirnya Sang Gembala, lanjutnya, kini telah terjawab, “Ini merupakan hadiah natal terindah bagi umat keuskupan Sintang.”

Ikatan Sarjana Katolik Indonesia (ISKA) lewat Sekretaris Jenderalnya, Joanes Joko menyatakan kegembiraannya atas keputusan Bapa Suci yang telah memilih Mgr Samuel sebagai Uskup Keuskupan Sintang. “Karena berada pada wilayah dimana mayoritas warganya menganut agama katolik, maka peran Uskup Sintang amat strategis untuk mendorong partisipasi aktif umat dalam kontribusi kehidupan bermasyarakat dan berbangsa,” harap sekjen termuda dalam sejarah ISKA ini.

Justina Rostiawati, Ketua Presidium Dewan Pengurus Pusat Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI) mengenal Mgr Samuel sebagai sosok pencinta lingkungan, tekun menghijaukan lingkungan dan melestarikan sejumlah tanaman langka di wilayah Kalimantan Barat.

Mgr Samuel, lanjut Justina merupakan putra daerah Kalimantan Barat yang berjasa dalam melestarikan lingkungan hidup dan itu terbukti lewat Anugerah Kalpataru yang pernah ia terima. “Beliau memahami seluk beluk lingkungan yang menjadi isu di wilayah Kalimantan. Tentunya Uskup baru untuk Keuskupan Sintang ini sangat menghayati Laudato Si seruan Paus Fransiskus untuk peduli terhadap Rumah Kita Bersama,” papar Justina.

Justina menyampaikan dukungan dan selamat kepada Mgr Samuel. WKRI, lanjut Justina siap bergandeng tangan serta berjalan bersama Mgr Samuel dalam membangun masyarakat – khususnya pemberdayaan perempuan dan anak, di wilayah Keuskupan Sintang.

Sementara Angelo Wake Kako, Ketua Presidium Pengurus Pusat Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) turut senang dengan penunjukan Mgr Samuel menjadi Uskup Sintang. “Proficiat untuk Mgr Samuel. Semoga menjadi gembala yang mencintai dan dicintai umat,” ujar Angelo.
Edward Wirawan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini