Vesper Agung Menjelang Tahbisan Uskup Banjarmasin: Hujan Berkat di Keuskupan Banjarmasin

471
Uskup Terpilih Banjarmasin, Mr. Victorius Dwiardy, OFMCap menandatangani dokumen disaksikan Mgr. Piero Pioppo (tengah), Kardinal Ignatius Suharyo (kiri0 dan Mgr. Hieronymus Bunbum, OFMCap (kanan), para uskup dan umat yang hadir di Katedral Banjarmasin. (Foto: HIDUP/Dionisius Agus Puguh Santosa)

HIDUPKATOLIK.COM – Hari Jumat, 3 November 2023, digelar Ibadat Vesper Agung Tahbisan Uskup Keuskupan Banjarmasin Mgr. Victorius Dwiardy, OFMCap. Ibadat Vesper Agung dipimpin Uskup Agung Samarinda, Mgr. Yustinus Harjosusanto, MSF. Ibadat ini juga disiarkan secara live streaming oleh Pusat Pastoral Keuskupan Banjarmasin bekerjasama dengan Komsos KWI melalui saluran YouTube @PUSPASKEBAN.

Sedianya Ibadat Vesper Agung malam ini dimulai pada pukul 18.00 Wita. Namun kemudian mengalami pengunduran dari jadwal yang sudah ditentukan, karena menunggu kehadiran Duta Besar Vatikan untuk Republik Indonesia Mgr. Piero Pioppo yang mengalami penundaan jam penerbangan pesawat menuju Banjarmasin. Sehingga ibadah baru dimulai sekitar pukul 19.45 Wita.

Mgr. Yustinus Harjosusanto, MSF memberkati insignia berupa mitra, jubah, kalung, cincin, dan tongkat penggembalaan Uskup Terpilih. (HIDUP/Dionisius Agus Puguh Santosa)

Ibadat diawali dengan madah pujian “Pujilah Tuhan”, pendarasan mazmur, dan bacaan singkat yang diambil dari 1 Petrus 5:1-4 dan kemudian dilanjutkan dengan homili singkat. Mgr. Harjosusanto mengawali homilinya dengan penyataan bahwa hari ini Banjarmasin mendapatkan berkat. “Berkat yang pertama adalah hujan, karena selama beberapa hari terakhir Banjarmasin tidak mengalami hujan. Dan hari ini juga Banjarmasin mengalami hujan yang lebih mendalam melalui Sabda Tuhan. Bagi Mgr. Victorius, bacaan singkat hari ini pasti sudah tidak asing lagi, bahkan tentu sudah dilaksanakan.

Yang pertama, menggembalaan kawanan bukan dengan terpaksa, tetapi dengan sukacita seperti kehendak Allah. Kedua, menjadi pemimpin pertama-tama bukanlah untuk menjadi penguasa, tetapi merelakan diri, memberi diri, mempersembahkan diri, yang selalu disertai dengan pengorbanan, dan terkadang juga ada penderitaan. Yang ketiga, menjadi teladan dalam tindakan, dalam sikap, dan juga dalam perbuatan; artinya sungguh nyata dalam kehidupan sehari-hari dan pelayanan.

Bahkan Uskup Terpilih luar biasa karena mempunyai motto berkobar-kobar untuk melaksanakannya. Sebagai cahaya yang menerangi, sebagai suluh, menjadi obor yang tidak redup. Tentu dengan tujuan supaya mengalahkan kegelapan dosa dan mewartakan kebenaran, kasih, seperti diajarkan oleh Kristus” pungkasnya di akhir homili.

Dalam prosesi berikutnya, Mgr. Victorius mengikrarkan pengakuan iman dan sumpah setianya kepada Takhta Apostolik di hadapan segenap jajaran Uskup yang hadir, para pastor, biarawan, biarawati, dan umat yang hadir memenuhi ruang gereja. Pengucapan didampingi oleh Uskup Emeritus Keuskupan Agung Pontianak Mgr. Hieronymus Herculanus Bumbun, OFMCap, Mgr. Samuel Oton Sidin, OFMCap, disaksikan oleh Mgr. Piero Pioppo, Kardinal Ignatius Suharyo

“Saya, Victorius Dwiardy, OFMCap yang terpilih menjadi Uskup Banjarmasin, dengan iman yang teguh percaya dan mengakui segenap kebenaran yang terkandung di dalam Syahadat Iman.

Dengan iman yang teguh saya juga percaya akan segala sesuatu yang terkandung di dalam Sabda Allah, baik yang tertulis maupun yang diturunkan oleh dalam tradisi dan yang oleh gereja.

Saya Victorius Dwiardy, OFMCap yang diangkat menjadi Uskup Keuskupan Banjarmasin akan senantiasa setia kepada Gereja Katolik dan Bapa Suci, Gembala yang utama, Wakil Kristus, pengganti Rasul Santo Petrus, dalam keprimasannya sebagai kepala Kolegium para Uskup.”

Mgr. Victorius melanjutkan,”…Dengan seksama saya akan menjalankan tugas-tugas apostolik yang dipercayakan kepada para uskup yakni mengajar, menguduskan, dan memimpin umat Allah dalam persekutuan dengan kepala dan anggota kolegium para uskup. Saya akan menjaga kesatuan gereja universal, dan demikian dengan sekuat tenaga akan menjamin bahwa perbendaharaan iman yang telah diturunkan dari para rasul akan terjaga dengan utuh….”

Usai pengikraran sumpah setia tersebut, Mgr Victorius menandatangani dokumen resmi pengangkatan dirinya selaku Uskup Keuskupan Banjarmasin, didampingi Mgr. Hieronymus Bumbun, OFMCap, Mgr. Samuel Oton Sidin, OFMCap, Kardinal Ignatius Suharyo, dan Mgr. Piero Pioppo.

Selanjutnya dilangsungkan pemberkatan insignia (peralatan liturgi) berupa mitra, jubah, kalung, cincin, dan tongkat penggembalaan uskup; juga pemberkatan katedra (takhta uskup).

Usai Ibadat Vesper Agung sore itu, Dubes Vatikan, Kardinal, para Uskup, pastor, biarawan, biarawati, dan tamu undangan menikmati santap malam bersama di aula Sasana Sehati.

Dionisius Agus Puguh Santosa (Kontributor, Banjarmasin)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini