Paus Bertemu Presiden Prancis Emmanuel Macron

131
Paus bertemu dengan Presiden Macron di Marseille.

HIDUPKATOLIK.COM – Paus Fransiskus bertemu dengan Presiden Prancis, Emmanuel Macron, selama perjalanannya ke Marseille.

Sabtu (23/9), Paus Fransiskus bertemu dua kali dengan Presiden Republik Perancis, Emmanuel Macron.

Dalam pertemuan pertama yang singkat, kedua pemimpin saling menyapa di teras depan auditorium di bawah Palais du Pharo di Marseille, tempat Paus berpartisipasi dalam sesi penutup Rencontres Méditerranéennes. Mereka kemudian bertemu secara pribadi di Salon d’honneur du Maire. Bersama Presiden Macron menyambut Bapa Suci ke kota pelabuhan selatan yang dipilih sebagai tujuan Perjalanan Apostoliknya yang ke-44 ke luar negeri, hadir pula istrinya, Brigitte.

Macron duduk di barisan depan aula besar tempat Paus menyampaikan pidatonya pada penutupan Rencontres Méditerranéennes (Pertemuan Mediterania), yang pada akhirnya Paus mengutip sebuah anekdot tentang Presiden: “Suatu kali presiden mengundang saya untuk mengunjungi Prancis dan dia mengatakan kepada saya, ‘yang penting adalah Anda datang ke Marseille’.”

Menurut pernyataan Kantor Pers Tahta Suci, setelah foto resmi diambil, “terjadi percakapan pribadi, dilanjutkan dengan presentasi keluarga Presiden dan pertukaran hadiah”. Pada saat yang sama, bunyi pernyataan itu, di sebuah ruangan di dekatnya, “pertemuan singkat terjadi antara Kardinal Sekretaris Negara Pietro Parolin dan Nyonya Perdana Menteri Élisabeth Borne”. Hadir pula dalam pertemuan ini Wakil Menteri Luar Negeri Edgar Peña Parra; Nuncio Apostolik untuk Perancis, Uskup Agung Tituler Canosa, Yang Mulia Uskup Agung Celestino Migliore; dan seorang Anggota Dewan Nunsiatur.

“Di akhir pertemuan dengan Presiden Macron, Bapa Suci kembali dengan mobil ke kediaman Uskup Agung dimana beliau makan siang secara pribadi”. **

Vatican News/Frans de Sales

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini