Elva Saragih : Influencer Ibu dan Anak

619
Elva Saragih.
[NN/Dok.Pribadi]

HIDUPKATOLIK.com – Empat tahun sudah Elva Saragih konsisten menjalankan aktivitasnya sebagai seorang vloger. Wanita berdarah Batak yang akrab disapa Elva ini mengawalinya dengan membuat vlog tentang kecantikan. “Dulu beautyvlog bikinnya karena suka make up, juga sebagai make up artist, sekolah make up juga,” ungkapnya.

Seiring berjalan waktu, kini ia justru lebih dikenal sebagai vloger dan infl uencer bertema ibu dan anak. Ia mengaku, tak pernah menyangka karyanya ini bisa menginspirasi orang banyak. Melalui videonya, ia berbagi cerita tentang keguguran yang berkali-kali dialaminya. Ia dan suaminya berjuang untuk program hamil, meski harus mengalami duka yang berulang. “Wah udah banyak cara, ke dokter, aku puntur, sinse, minum vitamin, dan lainnya. Betul-betul program dan itu finansial terkuras,” kenang kelahiran Jakarta, 7 November 1989 ini.

Setelah usaha keras yang ia jalani, Tuhan pun menjawab doanya. Ia dianugerahi buah hati bernama Mikhayla Ahere Neralova. Pengalaman itulah yang melatarbelakangi Elva untuk membuat vlog tentang perjuangannya. Ia merasa bahwa mungkin di luaran sana juga ada yang mengalami hal yang sama dengannya.

Umat Paroki St Anna Duren Sawit, Keuskupan Agung Jakarta ini terus berkarya dengan melakukan kolabo rasi dengan rumah sakit, dokter, psikolog, pakar di ranah ibu dan anak. “Ini juga mungkin talenta dari Tuhan, melakukan hal yang baik, memberikan yang baik, hasilnya pun akan baik. Kerja keras ga akan mengkhianati hasil. Semoga video yang saya bikin ini semakin bermanfaat,” imbuhnya.

Marchella A. Vieba

HIDUP NO.11 2019, 17 Maret 2019

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini