Renungan Inisiatif Para Awam

589
Sampul Buku: Eksegese Orang Jalanan

HIDUPKATOLIK.comEksegese atau eksegesis adalah ilmu menafsirkan isi teks Kitab Suci. Kegiatan ini biasa dilakukan para imam ketika memberikan khotbah dalam Misa atau dalam renungan lainnya.

Lewat buku ini awam yang membuat eksegese lalu dinamai “Eksegese Orang Jalanan” Ini merupakan inisiatif umat menyikapi kebiasaan yang seringkali hanya duduk manis sementara imam mengulas isi Alkitab dari mimbar.

Menurut sang penulis, Porat Antonius, mereka menamakan buku ini demikian karena berdasar pada penyampaian gaya renungan yang ditulis dengan bahasa gaul, mudah dicerna, dan terbuka untuk pembaca dari luar Gereja Katolik.

Biarpun bergaya jalanan, namun tetap mengikuti Bacaan Tahun Liturgi yang dikeluarkan Gereja Katolik. Bacaan-baca an seperti Bacaan Pertama, Bacaan Kedua dan Bacaan Injil sesuai kalender liturgi itu, oleh para penulis diulas intisarinya.

Selain itu, penulis mencari hal-hal penting dari ketiga bacaan yang ada. Setelah menangkap “benang merahnya”, mereka kemudian mengulas tuntas sampai merumuskan butir-butir inspiratif yang bisa dipakai sebagai pegangan atau panduan umat dalam menghadapi kenyataan hidup sehari-hari.

John Julaman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini